Rabu, 19 Februari 2014

contoh berita


DIDUGA STRES, BAKAR RUMAH SENDIRI

MALANG- Rumah ludes dilalap sijago merah oleh pemiliknya di Jalan YYX No. RZT , Kecamatan Blimbing, Kelurahan Purwantoro, Malang, dini hari pukul 01.15 WIB (26/7). Seriti,36, ibu rumah tangga ini nekat membakar rumahnya sendiri yang menewaskan kedua anaknya Batet(8) dan Siti(4) ketika sedang tertidur. Diduga Seriti mengalami gangguan jiwa setelah ditinggal pergi oleh suaminya seminggu yang lalu. “Sehari sebelum kejadian, saya sudah curiga dengan gangguan jiwa pada Seriti yang sudah dua hari anaknya tidak diberi makan,” ujar Susanti,45, tetangga sebelah rumah Seriti. Kebakaran ini diawali dari pelaku yang sengaja menyebarkan minyak tanah diseluruh area rumahnya. Setelah itu ia melemparkan korek api yang dinyalakan, dengan cepat api berkobar sangat besar dan rumahnya ludes dilalap si jago merah. Akibatnya kedua anaknya tidak dapat diselamatkan. Saat peristiwa terjadi, warga kampung sebelah yang melihat api berkobar sangat besar langsung berlarian ke lokasi dan dengan alat seadanya membantu memadamkan api. Kebakaran ini berlangsung hingga 2 jam sebab petugas pemadam kebakaran yang berada di lokasi tidak bisa langsung menyemprotkan air karena listrik masih menyala dan kondisi daerah yang sepi. Namun setelah dikejutkan dengan peristiwa itu, daerah tersebut mendadak ramai oleh penduduk sekitar yang berlalu lalang ingin menyaksikan peristiwa tersebut. Kemudian api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.30 WIB. Saat ini Seriti diamankan oleh pihak kepolisian untuk dibawa ke RSJ dan para saksi dimintai keterangan. Polres Malang masih menyelidiki insiden itu.
by: Z.A.R.
 

0 comments:

Posting Komentar